id_tn_l3/ezk/18/02.md

19 lines
1.2 KiB
Markdown
Raw Permalink Blame History

This file contains invisible Unicode characters

This file contains invisible Unicode characters that are indistinguishable to humans but may be processed differently by a computer. If you think that this is intentional, you can safely ignore this warning. Use the Escape button to reveal them.

This file contains Unicode characters that might be confused with other characters. If you think that this is intentional, you can safely ignore this warning. Use the Escape button to reveal them.

# Apa maksudmu mengulang pepatah ini ... 'Bapak-bapak makan anggur asam, tetapi gigi anak-anak menjadi ngilu?
TUHAN menggunakan pertanyaan ini untuk mengingatkan Yehezkiel tentang sesuatu yang sudah diketahuinya. Pertanyaan ini adalah sebuah teguran bagi orang-orang yang menggunakan pepatah itu. Terjemahan lain: "Umat di negeri Israel menggunakan pepatah ini ... 'Bapak-bapak makan anggur asam, dan gigi anak-anak menjadi ngilu'." (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-rquestion]])  
# Apa maksudmu mengulang pepatah ini
Di sini kata "-mu" berbentuk jamak dan merujuk pada umat Israel. (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-you]])
# negeri Israel
Di sini yang dimaksud adalah bangsa Israel. (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-metonymy]])
# Bapak-bapak makan anggur asam, tetapi gigi anak-anak menjadi ngilu 
Pepatah ini berarti bahwa anak-anak merasakan akibat dari perbuatan yang dilakukan orang tua mereka. (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/writing-proverbs]])
# gigi anak-anak menjadi ngilu
Perumpamaan "gigi menjadi ngilu" merujuk pada rasa masam di mulut seseorang sebagai akibat dari memakan buah mentah atau masam. Terjemahan lain: "anak-anak merasakan rasa masam di mulut mereka" (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-idiom]])