id_tw/bible/other/serpent.md

1.8 KiB

ular, ular berbisa, ular beludak

Fakta-fakta:

Semua istilah ini merujuk pada sejenis binatang melata yang memiliki tubuh panjang, tipis, dan rahang bertaring, serta bergerak dengan merayap bolak-balik melintasi tanah. Istilah "ular" biasanya mengacu pada ular besar, dan "ular berbisa" mengacu pada jenis ular yang memiliki racun yang digunakannya untuk meracuni mangsanya.

  • Hewan ini juga digunakan secara kiasan untuk merujuk pada seseorang yang jahat, terutama seseorang yang menipu.
  • Yesus menyebut para pemimpin agama "keturunan ular beludak" karena mereka berpura-pura menjadi orang benar tetapi menipu orang dan memperlakukan mereka dengan tidak adil.
  • Di taman Eden, Setan mengambil rupa seekor ular ketika dia berbicara dengan Hawa dan menggoda dia untuk tidak menaati Allah.
  • Setelah ular menggoda Hawa untuk berbuat dosa, dan Hawa dan suaminya Adam melakukan dosa, Tuhan mengutuk ular itu, dengan mengatakan bahwa sejak saat itu, semua ular akan merayap di tanah, menyiratkan bahwa sebelum itu mereka memiliki kaki.

(Saran-saran Terjemahan: Bagaimana Menerjemahkan Nama-nama)

(Lihat juga: kutuk, mengutukmeniputidak taatEdenjahat, fasikanak cucumemangsaSetandosamencobai)

Rujukan Alkitab:

Data Kata:

  • Strong's: H660, H2119, H5175, H6620, H6848, H8314, H8577, G2191, G2062, G3789