id_tw/bible/names/judasiscariot.md

2.4 KiB

Yudas Iskariot

Fakta-fakta:

Yudas Iskariot adalah salah satu dari kedua belas rasul Yesus. Dia adalah seorang yang mengkhianati Yesus kepada para pemimpin Yahudi.

  • Nama "Iskariot" berarti "dari Keriot," mungkin merujuk pada kota di mana Yudas dibesarkan.
  • Yudas Iskariot adalah seorang pencuri; dia mengelola uang para rasul dan sering mencuri sebagiannya untuk digunakan bagi dirinya sendiri.
  • Yudas mengkhianati Yesus dengan memberitahu para pemimpin agama di mana Yesus berada agar mereka dapat menangkapNya.
  • Setelah pemimpin-pemimpin agama menghukum mati Yesus, Yudas menyesal bahwa dia telah mengkhianati Yesus, sehingga dia mengembalikan uang pengkhianatan itu kepada pemimpin-pemimpin agama Yahudi lalu bunuh diri.
  • Ada orang lain yang bernama Yudas dalam Alkitab, seperti salah satu saudara Yesus. Saudara Yesus juga bernama "Yudas."

(Saran Terjemahan: Menerjemahkan Nama-nama)

(Lihat juga: rasul, kerasulan, berkhianat, pengkhianat, pemimpin Yahudi, pemimpin agama Yahudi, Yudas anak Yakobus)

Rujukan Alkitab

Contoh-contoh dari cerita-cerita Alkitab:

  • 38:02 Seorang murid Yesus adalah seorang yang bernama Yudas....Sesudah Yesus dan murid-murid tiba di Yerusalem, Yudas pergi kepada pemimpin-pemimpin Yahudi dan menawarkan untuk menyerahkan Yesus kepada mereka dengan imbalan uang.
  • 38:03 Para pemimpin Yahudi, yang dipimpin oleh imam besar, membayar kepada Yudas tiga puluh keping perak untuk mengkhianati Yesus.
  • 38:14 Yudas datang bersama para pemimpin Yahudi, prajurit-prajurit, dan orang banyak. Mereka semua membawa pedang dan pentungan. Yudas datang kepada Yesus dan berkata, "Salam, guru," dan mencium Dia.
  • 39:08 Sementara itu, Yudas, si pengkhianat, melihat bahwa pemimpin-pemimpin Yahudi telah menjatuhkan hukuman mati kepada Yesus. Dia menjadi sangat sedih lalu pergi dan bunuh diri.

Data Kata:

  • Strong's: G2455, G2469