id_tw/bible/names/annas.md

1.0 KiB

Hanas

Fakta-fakta:

Hanas adalah imam besar Yahudi di Yerusalem selama 10 tahun, dari sekitar tahun 6 M sampai 15 M. Lalu ia dicopot dari jabatan imam besar oleh pemerintah Romawi, meskipun ia terus menjadi pemimpin yang berpengaruh di antara orang-orang Yahudi.

  • Hanas adalah ayah mertua dari Kayafas, imam besar yang resmi selama pelayanan Yesus.
  • Setelah imam besar pensiun, mereka masih terus memegang gelar tersebut, bersama dengan beberapa tanggung jawab jabatan, jadi Hanas masih disebut sebagai imam besar selama masa jabatan imam Kayafas dan yang lainnya.
  • Selama persidanganNya di hadapan pemimpin Yahudi, Yesus pertama kali dibawa ke Hanas untuk ditanyai.

(Saran-saran Terjemahan: Bagaimana Menerjemahkan Nama)

(Lihat juga: imam besar, imam)

Rujukan Alkitab:

Data Kata:

  • Strong's: G452