id_tw/bible/kt/true.md

4.0 KiB

benar, kebenaran

Definisi:

Istilah "benar" dan "kebenaran" merujuk pada konsep-konsep yang merupakan fakta-fakta, peristiwa-peristiwa yang sebenarnya terjadi, dan pernyataan-pernyataan yang dikatakan dengan sebenarnya.

  • Hal-hal yang benar adalah nyata, asli, sebenarnya, yang menjadi hak, sah, dan faktual.
  • Kebenaran adalah suatu pemahaman, keyakinan, fakta, atau pernyataan yang benar.
  • Kebenaran mencakup konsep tentang bertindak dengan cara yang dapat diandalkan dan setia.
  • Yesus mengungkapkan kebenaran Allah di dalam kata-kata yang Ia katakan.
  • Firman Allah adalah kebenaran. Hal itu mengatakan tentang hal-hal yang benar-benar terjadi dan mengajarkan apa yang benar tentang Allah dan tentang segala sesuatu yang telah dibuat-Nya.

Saran-saran Terjemahan:

  • Tergantung pada konteks dan apa yang sedang dijelaskan, istilah "benar" dapat diterjemahkan oleh "nyata" atau "faktual" atau "tepat" atau "betul" atau "pasti" atau "asli."
  • Cara-cara untuk menerjemahkan istilah "kebenaran" dapat mencakup, "apa yang benar" atau "fakta" atau "kepastian" atau "prinsip."
  • Ungkapan "menjadi nyata" dapat juga diterjemahkan "pasti terjadi" atau "tergenapi" atau "terjadi sesuai perkiaraan".
  • Frase "menceritakan kebenaran" atau "mengucapkan kebenaran" bisa juga diterjemahkan sebagai, "mengatakan apa yang benar" atau "menceritakan apa yang sebenarnya terjadi" atau "mengatakan hal-hal yang terpercaya."
  • Untuk "menerima kebenaran" bisa diterjemahkan sebagai, "mempercayai apa yang benar tentang Allah."
  • Dalam suatu ungkapan seperti, "menyembah Allah dalam roh dan kebenaran," frase "dalam kebenaran" bisa juga diterjemahkan dengan, "menaati dengan setia apa yang Allah telah ajarkan kepada kita."

(Lihat juga: percayasetiatergenapitaatnubuatmengerti)

Rujukan Alkitab:

Contoh-contoh dari cerita-cerita Alkitab:

  • 02:04 Ular menanggapi perempuan itu, "Itu tidak benar! Kamu tidak akan mati.
  • 14:06 Segera Kaleb dan Yosua, dua mata-mata lainnya, mengatakan, "Memang benar bahwa orang-orang Kanaan tinggi dan kuat, tetapi kita pasti bisa mengalahkan mereka!
  • 16:01 Orang-orang Israel mulai menyembah dewa-dewa Kanaan bukannya menyembah Yahweh, Allah yang benar.
  • 31:08 Mereka menyembah Yesus dan berkata kepada-Nya, "Sungguh, Engkau Anak Allah."
  • 39:10 "Tetapi Aku datang ke bumi untuk menceritakan kebenaran tentang Allah. Semua orang yang mencintai kebenaran mendengarkan Aku." Pilatus berkata," Apakah kebenaran itu? "

Data Kata:

  • Strong's: H199, H389, H403, H529, H530, H543, H544, H551, H571, H935, H3321, H3330, H6237, H6656, H6965, H7187, H7189, G225, G226, G227, G228, G230, G1103, G3303, G3483, G3689, G4103, G4137