id_tw/bible/kt/heaven.md

47 lines
3.1 KiB
Markdown

# surga, langit, surga, surgawi
## Definisi:
Istilah yang diterjemahkan sebagai "surga" merujuk pada dimana Allah tinggal. Kata yang sama juga bisa berarti "langit," tergantung pada konteksnya.
* Istilah "langit" merujuk pada segala sesuatu yang kita lihat di atas bumi, termasuk matahari, bulan, dan bintang-bintang. Hal ini juga termasuk benda-benda langit, seperti planet-planet yang jauh, yang tidak bisa kita lihat secara langsung dari bumi.
* Istilah "langit" merujuk pada hamparan biru di atas bumi yang memiliki awan dan udara yang kita hirup. Seringkali matahari dan bulan juga dikatakan "berada di atas langit."
* Dalam beberapa konteks dalam Alkitab, kata "surga" bisa merujuk pada langit atau tempat dimana Allah tinggal.
* Ketika "surga" digunakan secara kiasan, itu adalah cara untuk menyebut Allah. Misalnya, ketika Matius menulis tentang "kerajaan surga" dia mengacu pada Kerajaan Allah.
## Saran-saran Terjemahan:
* Ketika "surga" digunakan secara kiasan, itu bisa diterjemahkan sebagai "Allah."
* Untuk "Kerajaan Sorga" dalam kitab Matius, sebaiknya tetap menggunakan kata "surga" karena ini khas dengan Injil Matius.
* Istilah "langit" atau "benda-benda langit" juga bisa diterjemahkan sebagai, "matahari, bulan, dan bintang-bintang" atau "semua bintang di alam semesta."
* Frase, "bintang-bintang dari surga" bisa diterjemahkan sebagai "bintang-bintang di langit" atau "bintang-bintang di galaksi" atau "bintang-bintang di alam semesta."
(Lihat: [Kerajaan Allah](../kt/kingdomofgod.md))
## Rujukan Alkitab:
* [1 Raja-raja 8:22-24](rc://id/tn/help/1ki/08/22)
* [1 Tesalonika 1:8-10](rc://id/tn/help/1th/01/08)
* [1 Tesalonika 4:16-18](rc://id/tn/help/1th/04/16)
* [Ulangan 9:1-2](rc://id/tn/help/deu/09/01)
* [Efesus 6:9](rc://id/tn/help/eph/06/09)
* [Kejadian 1:1-2](rc://id/tn/help/gen/01/01)
* [Kejadian 7:11-12](rc://id/tn/help/gen/07/11)
* [Yohanes 3:12-13](rc://id/tn/help/jhn/03/12)
* [Yohanes 3:27-28](rc://id/tn/help/jhn/03/27)
* [Matius 5:17-18](rc://id/tn/help/mat/05/17)
* [Matius 5:46-48](rc://id/tn/help/mat/05/46)
## Contoh-contoh dari cerita-cerita Alkitab:
* **[4:2](rc://id/tn/help/obs/04/02)** Mereka bahkan mulai membangun menara tinggi untuk mencapai **surga**.
* **[14:11](rc://id/tn/help/obs/14/11)** Dia (Allah) memberi mereka roti dari **surga**, yang disebut "manna."
* **[23:7](rc://id/tn/help/obs/23/07)** Tiba-tiba, langit dipenuhi para malaikat yang bernyanyi dan memuji Allah, katanya, "Kemuliaan bagi Allah di **surga** dan damai di bumi untuk orang-orang yang disukainyaNya!"
* **[29:9](rc://id/tn/help/obs/29/09)** Lalu Yesus berkata, "Itulah yang akan dilakukan BapaKu yang di **surga** kepada setiap orang dari antara kamu kalau kamu tidak mengampuni saudaramu dari dalam hatimu.”
* **[37:9](rc://id/tn/help/obs/37/09)** Lalu Yesus menengadah ke **langit** dan berkata, "Bapa, terima kasih telah mendengarkan Aku."
* **[42:11](rc://id/tn/help/obs/42/11)** Kemudian Yesus terangkat ke **surga**, dan awan menutupi dia dari pandangan mereka.
## Data Kata:
* Strong's: H1534, H6160, H6183, H7834, H8064, H8065, G932, G2032, G3321, G3770, G3771, G3772