id_tw/bible/kt/hades.md

2.1 KiB

Hades, Dunia orang mati

Pengertian:

Istilah "Hades" dan "sheol" digunakan dalam Alkitab untuk menyebut kematian dan tempat di mana jiwa orang-orang pergi ketika mereka mati. Maknanya sama.

  • Istilah Ibrani "sheol" sering digunakan dalam Perjanjian Lama secara umum merujuk pada tempat kematian.
  • Di Perjanjian Baru, istilah Yunani "hades" merujuk pada tempat bagi jiwa orang-orang yang memberontak terhadap Allah. Jiwa ini disebut sebagai akan "turun" ke hades. Ini terkadang dibedakan dengan pergi "naik" ke surga, ke mana jiwa orang-orang yang percaya kepada Yesus hidup.
  • Istilah "hades" dihubungkan dengan istilah "kematian" dalam kitab Wahyu. Di akhir zaman, baik kematian dan Hades akan dilemparkan ke dalam Lautan Api, yaitu neraka.

Saran Terjemahan

  • Istilah Perjanjian Lama "sheol" dapat diterjemahkan sebagai "tempat orang mati" atau "tempat untuk jiwa orang mati." Beberapa terjemahan menerjemahkan ini sebagai "jurang" atau "kematian," tergantung pada konteksnya.
  • Istilah Perjanjian Baru "hades" dapat juga diterjemahkan sebagai "tempat untuk jiwa orang tidak percaya yang mati" atau "tempat penderitaan bagi orang mati" atau "tempat bagi jiwa orang mati yang tidak percaya."
  • Beberapa terjemahan mempertahankan kata "sheol" atau "hades," ejaannya agar sesuai dengan pola bunyi bahasa terjemahan. (Lihat: Bagaimana Menerjemahkan yang Tidak Diketahui).
  • Sebuah frase juga dapat ditambahkan ke istilah untuk menjelaskan hal itu, misalnya, "sheol, tempat di mana orang mati yang" atau "hades, tempat kematian."

(Saran terjemahan: Menerjemahkan Nama, Bagaimana Menerjemahkan yang Tidak Diketahui)

(Lihat juga: kematian, surga, langit, semesta langit, surgawi, neraka, lautan api, kubur)

Rujukan Alkitab:

Data Kata:

  • Strong's: H7585, G86