id_tw/bible/other/slaughter.md

1.7 KiB

pembantaian, dibantai, membantai

Definisi:

Istilah "pembantaian" merujuk pada membunuh sejumlah binatang atau orang, atau membunuh dengan cara yang keras. Dapat pula merujuk pada membunuh seekor binatang untuk dimakan. Tindakan membantai juga disebut "pembantaian"

  • Ketika Abraham menerima tiga orang tamu di tendanya di padang pasir, ia memerintahkan pelayannya untuk membantai dan memasak seekor domba untuk tamu-tamunya.
  • Nabi Yehezkiel bernubuat bahwa Tuhan akan mengirim malaikatNya untuk membantai semua orang yang tidak mentaati perintahNya.
  • 1 Samuel mencatat sebuah pembantaian besar dimana 30.000 orang Israel mati terbunuh oleh musuh-musuhnya karena ketidaktaatan terhadap Tuhan.
  • "Senjata pembantaian" dapat diterjemahkan sebagai "senjata untuk membunuh"
  • Gambaran "pembantaian itu sangat besar" dapat diterjemahkan sebagai "sejumlah orang telah terbunuh" atau "jumlah orang yang mati sangat banyak" atau "jumlah orang yang mati sangatlah tinggi"
  • Cara lain untuk menerjemahkan "pembantaian" dapat termasuk "bunuh" atau "mematikan" atau "membunuh"

(Lihat juga: malaikatsapiketidaktaatanYehezkiel,   pelayan,   membunuh)

Rujukan Alkitab:

Data Kata:

  • Strong's: H2026, H2027, H2028, H2076, H2491, H2873, H2874, H2878, H4046, H4293, H4347, H4660, H5221, H6993, H7524, H7819, H7821, G2871, G4967, G4969, G5408