id_tw/bible/other/like.md

2.5 KiB

serupa, berpikiran sama, menyamakan, kesamaan, keserupaan, kemiripan, tidak seperti

Definisi:

Istilah "serupa" dan "keserupaan" merujuk pada sesuatu yang sama atau mirip dengan hal lain.

  • Kata "serupa" sering digunakan dalam ungkapan kiasan, yang mana sesuatu dibandingkan dengan hal lain, biasanya menekankan pada ciri-ciri yang sama. Contohnya, "pakainnya bercahaya seperti matahari" dan "suara gemuruh seperti guntur." (Lihat: Kiasan)
  • "Menjadi serupa" atau "terdengar mirip" atau "mirip" sesuatu atau orang lain berarti mempunyai kualitas yang mirip dengan sesuatu atau seseorang yang dijadika perbandingan tersebut.
  • Manusia diciptakan "serupa" dengan Allah, yakni "segambar" dengan Allah. Hal ini berarti bahwa manusia memiliki ciri-ciri yang "serupa" atau "mirip" dengan kualitas Allah, seperti halnya kemampuan untuk berpikir, merasa dan berkomunikasi.
  • Memiliki "kesamaan dengan" sesuatu atau seseorang berarti memiliki ciri-ciri serupa dengan sesuatu atau seseorang tersebut.

Saran-saran Terjemahan

  • Dalam beberapa konteks, ungkapan "keserupaan" dapat diterjemahkan sebagai "apa yang mirip" atau "apa yang nampak sebagai."
  • Ungkapan "dalam rupa kematianNya" dapat diterjemahkan sebagai, "berbagi dalam pengalaman kematianNya" atau "seolah-olah mengalami kematianNya bersama Dia."
  • Ungkapan "dalam rupa manusia berdosa" dapat diterjemahkan sebagai "menjadi seperti manusia berdosa" atau "menjadi manusia." Pastikan terjemahan dari ungkapan ini tidak terdengar seperti Yesus berdosa.
  • "dalam rupaNya sendiri" dapat juga diterjemahkan sebagai "menjadi seperti Dia" atau "mempunyai banyak kualitas yang sama dengan yang dimilikiNya."
  • Pernyataan "rupa gambaran dari seorang manusia yang fana, seekor burung, binatang berkaki empat dan segala yang melata" dapat diterjemahkan sebagai "berhala dibuat menyerupai manusia yang fana, atau hewan, seperti burung, binatang, dan segala yang merayap."

(Lihat juga: binatang buas, fana, daging, gambar Allah, gambar, citra, binasa)

Rujukan Alkitab:

Data Kata:

  • Strong's: H1823, H8403, H8544, G1503, G1504, G2509, G2531, G2596, G3664, G3665, G3666, G3667, G3668, G3669, G3697, G4833, G5108, G5613, G5615, G5616, G5618, G5619