id_tw/bible/names/isaac.md

41 lines
2.9 KiB
Markdown

# Ishak
## Fakta-fakta:
Ishak adalah satu-satunya anak Abraham dan Sara. Allah telah berjanji memberikan mereka seorang anak laki-laki sekalipun mereka telah sangat tua.
* Nama “Ishak” berarti "dia tertawa." Ketika Allah berkata kepada Abraham bahwa Sara akan melahirkan seorang anak laki-laki, Abraham tertawa karena mereka berdua telah sangat tua. Beberapa waktu kemudian, Sara juga tertawa ketika dia mendengar kabar ini.
* Tetapi Allah menggenapi janjiNya dan Ishak lahir bagi Abraham dan Sara di usia tua mereka.
* Allah berkata kepada Abraham bahwa perjanjian yang telah dibuatNya dengan Abraham juga akan terjadi bagi Ishak dan keturunannya selama-lamanya.
* Ketika Ishak seorang muda, Allah menguji iman Abraham dengan memerintahkan dia untuk mengorbankan Ishak.
* Yakub anak Ishak mempunyai dua belas anak laki-laki yang keturunannya kemudian menjadi dua belas suku-suku dari bangsa Israel.
(Saran-saran Terjemahan: [Bagaimana Menerjemahkan Nama-nama](rc://id/ta/man/translate/translate-names))
(Lihat juga: [Abraham](../names/abraham.md), [Keturunan](../other/descendant.md), [kekekalan](../kt/eternity.md) , [menggenapi](../kt/fulfill.md), [Yakub](../names/jacob.md), [Sara](../names/sarah.md), [Duabelas Suku Israel](../other/12tribesofisrael.md))
## Rujukan Alkitab:
* [Galatia 4:28-29](rc://id/tn/help/gal/04/28)
* [Kejadian 25:9-11](rc://id/tn/help/gen/25/09)
* [Kejadian 25:19-20](rc://id/tn/help/gen/25/19)
* [Kejadian 26:1](rc://id/tn/help/gen/26/01)
* [Kejadian 26:6-8](rc://id/tn/help/gen/26/06)
* [Kejadian 28:1-2](rc://id/tn/help/gen/28/01)
* [Kejadian 31:17-18](rc://id/tn/help/gen/31/17)
* [Matius 8:11-13](rc://id/tn/help/mat/08/11)
* [Matius 22:31-33](rc://id/tn/help/mat/22/31)
## Contoh-contoh dari cerita-cerita Alkitab:
* **[5:4](rc://id/tn/help/obs/05/04)** ”Istrimu, Sarai, akan memiliki seorang anak laki-laki—dia akan menjadi anak perjanjian. Namakan dia **Ishak**.”
* **[5:6](rc://id/tn/help/obs/05/06)** Ketika **Ishak** masih muda, Allah menguji iman Abraham dengan mengatakan,"Ambillah **Ishak**, anakmu satu-satunya, dan persembahkanlah dia sebagai persembahan bagiKu."
* **[5:9](rc://id/tn/help/obs/05/09)** Allah telah menyediakan domba jantan untuk menjadi korban sebagai ganti **Ishak**.
* **[6:1](rc://id/tn/help/obs/06/01)** Ketika Abraham sudah sangat tua dan anaknya, **Ishak**, telah tumbuh menjadi seorang laki-laki dewasa, Abraham menyuruh seorang hambanya kembali ke daerah di mana kerabatnya tinggal untuk mencarikan istri bagi anaknya, **Ishak**.
* **[6:5](rc://id/tn/help/obs/06/05) Ishak** berdoa untuk Ribka, dan Allah mengijinkan dia untuk mengandung anak kembar.
* **[7:10](rc://id/tn/help/obs/07/10)** Kemudian matilah **Ishak**, dan Yakub dan Esau menguburkannya. Perjanjian yang dijanjikan Allah kepada Abraham dan kemudian kepada **Ishak** sekarang diteruskan kepada Yakub.
## Data Kata:
* Strong's: H3327, H3446, G2464