id_tw/bible/kt/purify.md

2.1 KiB

suci, menyucikan, penyucian

Definisi:

Menjadi "suci" berarti tidak bercacat atau tidak mencampurkan dengan sesuatu yang tidak seharusnya di situ. Untuk menyucikan sesuatu adalah membersihkan dan menghilangkan semua yang mencemari dan mengotori hal tersebut.

  • Dalam hukum di Perjanjian Lama, "menyucikan" dan "penyucian" secara umum merujuk kepada membersihkan sesuatu dari benda yang menjadikan objek tersebut tidak suci, sakit, dari cairan atau tanda kelahiran.
  • Perjanjian Lama juga memiliki hukum menjelaskan bagaimana cara suci dari dosa, umumnya menggunakan korban binatang. Itu hanya bersifat sementara dan korban harus diulang terus-menerus.
  • Dalam Perjanjian Baru, penyucian juga merujuk kepada bersih dari dosa.
  • Hanya satu cara orang dapat sempurna dan tetap suci dari dosa yaitu bertobat dan menerima pengampunan Allah, lalu percaya kepada Yesus dan kematianNya.

Saran-saran Terjemahan:

  • Istilah "suci" dapat diterjemahkan sebagai "menjadi murni" atau "bersih" atau "bersih dari kotoran" atau "bebas dari dosa".
  • Ungkapan "ketika waktu penyucian mereka telah berakhir" dapat diterjemahkan "ketika mereka menyucikan diri mereka harus menunggu harinya tiba".
  • Ungkaa"menyediakan penyucian dari dosa" dapat diterjemahkan "menyediakan cara kepada manusia untuk suci secara total dari dosa".
  • Cara lain untuk menerjemahkan "penyucian" dapat juga termasuk "permbersihan" atau "penyucian rohani" atau "menjadi bersih secara rohani".

(Lihat juga: penebusanbersihroh)

Rujukan Alkitab:

Data Kata:

  • Strong's: H1249, H1252, H1253, H1305, H1865, H2134, H2135, H2141, H2212, H2398, H2403, H2561, H2889, H2890, H2891, H2892, H2893, H3795, H3800, H4795, H5343, H5462, H6337, H6884, H6942, H8562, G48, G49, G53, G54, G1506, G2511, G2512, G2513, G2514