id_tw/bible/kt/lamb.md

3.6 KiB

domba, Anak domba Allah

Definisi:

Istilah "domba" merujuk pada domba muda. Domba adalah hewan berkaki empat dengan rambut wol tebal, digunakan sebagai kurban persembahan kepada Tuhan. Yesus disebut "Anak Domba Allah" karena Ia dikurbankan untuk membayar dosa manusia.

  • Hewan ini mudah tersesat dan perlu dilindungi. Allah membandingkan manusia dengan domba.
  • Allah memerintahkan umatNya untuk mengorbankan domba yang sempurna secara fisik dan anak domba kepadaNya.
  • Yesus disebut "Anak Domba Allah" yang dikurbankan untuk membayar dosa manusia. Ia adalah kurban persembahan sempurna yang tak bercela, karena Ia benar-benar tanpa dosa.

Saran-saran Terjemahan:

  • Jika domba dikenal di bahasa setempat, nama untuk anak domba dalam bahasa mereka harus digunakan untuk menerjemahkan istilah "anak domba" dan "Anak Domba Allah."
  • "Anak Domba Allah" dapat diterjemahkan sebagai "Anak domba (kurban) Allah," atau "Anak domba dikurbankan untuk Allah" atau "(kurban) Anak domba dari Allah."
  • Jika domba tidak dikenal, istilah ini bisa diterjemahkan sebagai "domba muda" dengan catatan kaki yang menjelaskan seperti apa domba itu. Catatan juga bisa membandingkan domba dan anak domba dengan hewan dari daerah tersebut yang hidup dalam kawanan, yang pemalu dan tidak berdaya, dan yang sering mengembara jauh.
  • Juga pertimbangkan bagaimana istilah ini diterjemahkan dalam terjemahan Alkitab dari bahasa lokal atau nasional di sekitarnya.

(Lihat:  Bagaimana cara Menerjemahkan Hal-hal Yang Tidak Diketahui)

(Lihat juga: domba, domba jantan, domba betina, gembala, menggembalakan)

Rujukan Alkitab:

Contoh-contoh dari cerita-cerita Alkitab:

  • 05:07 Sementara Abraham dan Ishak berjalan ke tempat pengorbanan Ishak bertanya, "Ayah, kita memiliki kayu untuk kurban, tetapi di mana anak dombanya?"
  • 11:02 Allah menyediakan satu cara untuk menyelamatkan anak sulung laki-laki dari setiap orang yang percaya kepadaNya. Setiap keluarga harus memilih seekor anak domba yang sempurna dan menyembelihnya.
  • 24:06 Keesokan harinya, Yesus datang untuk dibaptiskan oleh Yohanes. Waktu Yohanes melihatNya, ia berkata, "Lihat! Inilah Anak Domba Allah yang akan menghapus dosa dunia. "
  • **45:08 **Ia membaca, "Mereka membawanya seperti anak domba untuk dibunuh, dan seperti anak domba yang diam, ia tidak mengatakan sepatah kata pun.
  • 48:08 Ketika Allah memerintahkan Abraham mempersembahkan anaknya, Ishak, sebagai kurban, Allah menyediakan domba untuk kurban pengganti anaknya, Ishak. Kita semua layak mati karena dosa-dosa kita! Tetapi Allah menyediakan Yesus, Anak Domba Allah, sebagai kurban untuk mati menggantikan kita.
  • 48:09 Waktu Allah mengirimkan tulah terakhir ke Mesir, setiap keluarga Israel diharuskan untuk menyembelih seekor anak domba yang sempurna dan menaruh darahnya di sekitar pintu rumah mereka.

Data Kata:

  • Strong: H7716, G721, G2316