id_tw/bible/kt/boast.md

2.1 KiB

bermegah, kemegahan

Definisi

Istilah "bermegah" berarti berbicara dengan bangga tentang sesuatu atau seseorang. Sering itu berarti untuk membual tentang diri sendiri.

  • Seseorang yang "angkuh" berbicara tentang dirinya sendiri dengan cara yang bangga.
  • Allah menegur orang-orang Israel karena "bermegah dalam" berhala-berhala mereka. Mereka dengan angkuh menyembah dewa-dewa palsu bukan Allah yang benar.
  • Alkitab juga berbicara tentang orang bermegah dalam hal-hal seperti kekayaan mereka, kekuatan mereka, ladang subur mereka, dan hukum mereka. Ini berarti bahwa mereka bangga tentang hal-hal ini dan tidak mengakui bahwa Allah adalah satu-satunya yang memberikan hal-hal ini.
  • Allah mendesak Israel untuk "bermegah" atau bangga tentang fakta bahwa mereka mengenal-Nya. Rasul Paulus juga berbicara tentang bermegah dalam Tuhan, yang berarti menjadi senang dan bersyukur kepada Allah atas semua yang telah Dia lakukan untuk mereka.

Saran-saran Terjemahan:

  • Cara lain untuk menerjemahkan "bermegah" dapat mencakup "membual" atau "berbicara dengan bangga" atau "bangga."
  • Istilah "kemegahan" dapat diterjemahkan oleh kata atau frasa yang berarti, "penuh dengan pembicaraan sombong" atau "sombong" atau "berbicara dengan bangga tentang diri sendiri."
  • Dalam konteks bermegah dalam atau mengenal Allah, ini bisa diterjemahkan sebagai "berbangga dalam" atau "meninggikan" atau "sangat senang tentang" atau "mengucap syukur kepada Allah tentang."
  • Beberapa bahasa memiliki dua kata untuk "kebanggaan": yang satu negatif, dengan makna menjadi sombong, dan lainnya yang positif, dengan makna rasa berbangga dalam yang 'pekerjaan, keluarga, atau negara sendiri.

(Lihat juga: kebanggaan, harga diri, kesombongan)

Rujukan Alkitab:

Data Kata:

  • Strong's: H1984, H3235, H6286, G212, G213, G2620, G2744, G2745, G2746, G3166