id_tn_l3/luk/21/intro.md

1.6 KiB

Catatan Umum Lukas 21

Struktur dan format

Lukas 21:5-36 merupakan ajaran tambahan tentang kedatangan kembali Kristus.

Konsep khusus dalam pasal ini

"Sebab banyak orang akan datang memakai namaKu dan berkata, "Akulah Dia"

Yesus mengajarkan hal itu sebelum Dia kembali. Banyak orang akan mengaku sebagai Yesus yang datang. Waktu itu juga akan menjadi waktu terjadinya penganiayaan yang luar biasa.

"Sampai waktu orang-orang non Yahudi digenapi"

Orang-orang Yahudi menunjuk waktu antara masa pembuangan di Babilonia adan kedatangan Mesias sebagai suatu masa dominasi orang-orang non Yahudi. Ini terjadi karena orang-orang Yahudi tidak berdaulat atas urusan mereka sendiri.

Majas-majas yang penting dalam pasal ini

Metafora

Nubuatan di pasal ini mengandung bahasa metafora. Lebih baik menerjemahkan hal-hal ini sesuai dengan teks asli, kecuali jika melakukan hal itu menyebabkan makna terjemahan berbeda dari aslinya atau mustahil untuk diterjemahkan demikian. Sebagai contoh, Frasa "diruntuhkan," "akan bangkit melawan," dan "tidak sehelai rambut pun dari kepalamu yang akan jatuh" adalah metafora. "Tanda-tanda di langit," "gempa bumi," dan "peperangan" sebaiknya diterjemahkan apa adanya. (Lihat: rc://id/ta/man/translate/figs-metaphor)

Beberapa kemungkinan kesulitan terjemahan dalam pasal ini

Anak Manusia

Yesus memanggil diriNya "Anak Manusia". Tidak semua bahasa memperbolehkan seseorang memanggil dirinya dalam sudut pandang orang ketiga.

Tautan:

<< | >>