id_tn_l3/1jn/03/13.md

2.0 KiB

Saudara-saudaraku

"Saudara-saudaraku dalam Kristus." menunjuk kepada orang percaya kaum laki-laki dan wanita.

kalau dunia ini membencimu

Kata "dunia" di sini mengacu pada orang-orang yang tidak menghormati Allah. AT: "Mereka yang tidak menghormati Allah membenci yang menghormatiNya" (Lihat: rc://id/ta/man/translate/figs-metonymy)

Kita sudah keluar dari kematian menuju kehidupan

Keadaan hidup dan mati disampaikan layaknya kedua kata ini adalah sebuah tempat di mana seseorang bisa datang dan pergi. Kedua kata benda abstrak ini, "hidup" dan "mati", dapat diterjemahkan dengan frasa lisan. AT: "Kita takkan mati secara rohani lagi, karena roh kita telah hidup" (Lihat: rc://id/ta/man/translate/figs-metaphor and rc://id/ta/man/translate/figs-abstractnouns)

Hidup

Kata "hidup" mengacu pada sesuatu yang melebihi makna hidup secara jasmani. Kata "hidup" bermakna kehidupan abadi. Lihat bagaimana ini diterjemahkan dalam 1 Yohanes 1:1-2. (Lihat: rc://id/ta/man/translate/figs-metonymy)

tinggal di dalam kematian

"hingga mati secara rohanil".

Setiap orang yang membenci saudaranya adalah seorang pembunuh

Yohanes berbicara tentang seseorang yang membenci orang percaya lainnya layaknya dia adalah seorang pembunuh. Jika seseorang membunuh maka hal itu dilandasi rasa kebencian. Allah menyatakan bahwa mereka yang membenci seburuk mereka yang membunuh . AT: "Siapa pun yang membenci orang percaya lainnya seburuk mereka yang membunuh" (Lihat: rc://id/ta/man/translate/figs-metaphor)

tak ada pembunuh yang memiliki hidup kekal dalam dirinya

"Hidup kekal" adalah sesuatu yang diberikan Allah kepada orang percaya setelah mereka meninggal, tapi itu juga kekuatan yang diberikan Allah untuk menghentikan orang percaya dari tindakan berdosa dan melakukan apa yang berkenan bagi Allah . Kehidupan kekal di sini diutarakan layaknya seorang yang dapat hidup di dalam orang lain. AT: "Seorang pembunuh tidak memiliki kehidupan rohani" (Lihat: rc://id/ta/man/translate/figs-personification)