1.8 KiB
Pernyataan Terkait:
Ini mengawali cerita penangkapan Paulus.
Informasi Umum:
Ayat 29 menjelaskan latar belakang tentang orang-orang Yahudi dari Asia.
genap tujuh hari
Merupakan tujuh hari penyucian.
di dalam Bait Allah
Paulus tidak berada di dalam Bait Allah itu sendirian. Ia berada di pelataran Bait Allah. Terjemahan lain: "di pelataran rumah ibadah" (Lihat: rc://id/ta/man/translate/figs-synecdoche)
menghasut orang banyak
Menghasut orang-orang supaya menjadi sangat marah kepada Paulus dibicarakan seolah mereka menghidupkan emosi orang banyak tersebut. Terjemahan lain: "menyebabkan sejumlah besar orang menjadi sangat marah kepada Paulus" (Lihat: rc://id/ta/man/translate/figs-metaphor)
menangkap dia
Di sini, "menangkap" berarti "merebut" atau "mengambil." Lihat bagaimana Anda menerjemahkan "menangkap" di Kisah Para Rasul 5:18. Terjemahan lain: "menangkap Paulus" (Lihat: rc://id/ta/man/translate/figs-idiom)
orang-orang, hukum Taurat, dan tempat ini
"orang-orang Israel, hukum Musa, dan rumah ibadah"
Lagi pula dia membawa beberapa orang Yunani ke dalam Bait Allah
Hanya laki-laki Yahudi yang diperbolehkan berada di area tertentu di pelataran rumah ibadah Yerusalem. (Lihat: rc://id/ta/man/translate/figs-explicit)
Karena sebelumnya mereka telah ... ke dalam Bait Allah
Ini merupakan latar belakang. Lukas sedang menjelaskan mengapa orang-orang Yahudi dari Asia berpikir bahwa Paulus membawa seorang Yunani ke dalam rumah ibadah. (Lihat: rc://id/ta/man/translate/writing-background)
Trofimus
Ini adalah seorang Yunani yang mereka tuduhkan telah dibawa Paulus ke bagian dalam rumah ibadah, yang hanya diperuntukkan bagi orang-orang Yahudi. Lihat bagaimana Anda menerjemahkan namanya di Kisah Para Rasul 20:4.