1.7 KiB
Ketika melihat iman mereka, Yesus berkata
Hal ini dapat dimengeri bahwa mereka percaya Yesus dapat menyembuhkan seorang lumpuh. Hal ini dapat dinyatakan. AT: "Ketika Yesus melihat bahwa mereka percaya Ia dapat menyembuhkan orang itu, Yesus berkata kepadanya" (Lihat: rc://id/ta/man/translate/figs-ellipsis)
Saudara
Ini merupakan kata umum yang orang-orang gunakan ketika berbicara kepada orang yang tidak mereka ketahui namanya. Itu tidak kasar, namun juga tidak menunjukkan penghormatan khusus. Beberapa bahasa mungkin menggunakan kata "teman" atau "tuan."
dosamu sudah diampuni
Hal ini dapat dinyatakan dalam bentuk aktif. AT: "kamu diampuni" atau "Aku mengampuni dosa-dosamu" (Lihat: rc://id/ta/man/translate/figs-activepassive)
bertanya-tanya
"mempersoalkan hal ini" atau "alasan mengenai hal ini." Apa yang mereka tanyakan dapat dinyatakan. AT: "mempersoalkan apakah Yesus memiliki kuasa untuk mengampuni dosa atau tidak" (Lihat: rc://id/ta/man/translate/figs-ellipsis)
Siapakah Orang yang menghujat?
Pertanyaan ini menunjukkan betapa terkejut dan marahnya mereka terhadap perkataan Yesus. Hal ini dapat ditulis sebagai suatu pernyataan. AT: "Orang ini menghujat Allah!" atau "Ia menghujat Allah dengan perkataanNya!" (Lihat: rc://id/ta/man/translate/figs-rquestion)
Siapa yang dapat mengampuni dosa-dosa kecuali Allah saja?
Informasi tersirat adalah jika seseorang mengaku untuk mengampuni dosa-dosa, ia adalah Allah. Hal ini dapat ditulis sebagai sebuah pernyataan jelas. AT: "Tidak seorang pun dapat mengampuni dosa kecuali Allah sendiri!" atau "Allah adalah satu-satuNya yang dapat mengampuni dosa!" (Lihat: rc://id/ta/man/translate/figs-rquestion and rc://id/ta/man/translate/figs-explicit)