# Bagian 1 : Pendahuluan Umum #### Garis Besar Kitab Obaja 1. TUHAN akan menghakimi Edom (1:1-16) 2. TUHAN akan menghancurkan Edom (1:1-9) 3. Mengapa TUHAN akan menghancurkan Edom? (1: 10-14) 4. TUHAN akan menghakimi bangsa-bangsa (1:15-16) 5. TUHAN akan membebaskan umat-Nya (1:17-21) #### Tentang apakah kitab Obaja itu? Setelah Babel menghancurkan Yerusalem, orang-orang Edom menangkap orang-orang Yahudi yang melarikan diri. Kemudian mereka menyerahkan orang-orang Yahudi ini ke Babel. Kitab Obaja adalah tentang TUHAN yang menghakimi orang Edom karena mencelakakan bangsanya. Kitab ini akan menghibur/memberikan kelegaan kepada orang-orang Yehuda yang diasingkan. #### Bagaimana seharusnya judul kitab ini diterjemahkan? Kitab ini secara tradisional berjudul "Kitab Obaja" atau hanya "Obaja." Penerjemah dapat memutuskan untuk menggunakan judul yang lebih jelas seperti "Perkataan Obaja". (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/translate-names]]) #### Siapa yang menulis Kitab Obaja? Nabi Obajalah yang mungkin menulis kitab ini. Kami tidak tahu apa-apa lagi tentang Obaja. Namanya dalam bahasa Ibrani berarti "Hamba TUHAN." # Bagian 2: Konsep Rohani dan Kebudayaan yang penting #### Apa hubungan Edom dengan Israel? Obaja menyebut Edom sebagai saudara laki-laki Israel. Ini karena orang Edom berasal dari Esau, dan orang Israel turun dari Yakub. Yakub dan Esau adalah saudara. Ini membuat Edom jauh lebih buruk lagi mengkhianati Israel. # Bagian 3: Masalah Penerjemahan Penting ### Bagaimana saya menerjemahkan konsep "kebanggaan" ? Kitab Obaja berbicara tentang kebanggan Edom. Ini berarti orang Edom mengira musuh-musuh mereka atau TUHAN tidak dapat mengalahkan mereka. (Lihat: [[rc://id/tw/dict/bible/other/proud]])