# informasi umum Ayat ini hampir sama dengan [Yeremia 49:20](../49/20.md) dan [Yeremia 49:21](../49/21.md). Lihat bagaimana ayat ini diterjemahkan # rencana TUHAN yang telah Ia rancang terhadap Babel, dan maksudNya yang telah Ia susun terhadap negeri orang-orang Kasdim Kedua kalimat ini memiliki arti yang sama dan digunakan bersama untuk memberikan penegasan. Terjemahan lain: "rencana yang TUHAN telah rancang untuk orang Babel dan Kasdim" (lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-parallelism]]) # seseungguhnya yang terkecil dari kawanan akan diseret Ungkapan ini melanjutkan firman TUHAN yang sedang menghukum orang Babel seolah-olah Ia datang seperti seekor singa yang menyerang domba. ini bisa dinyatakan dalam bentuk aktif. Terjemahan lain: "Ia akan menyeret mereka, bahkan kawanan yang terkecil" (lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-metaphor]] dan [[rc://id/ta/man/translate/figs-activepassive]]) # kawanan yang terkecil Orang-orang Babel yang paling muda dan yang paling lemah di sini disebut seolah-olah mereka adalah kawanan terkecil dari kawanan domba. Terjemahan lain: "bahkan yang paling muda dan lemah" (lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-metaphor]]) # tempat tinggal mereka sunyi sepi Di sini negeri Babel disebut seolah-olah sebuah padang rumput untuk kawanan domba. Ungkapan ini dapat dinyatakan dalam bentuk aktif. Terjemahan lain: "Ia akan membuat padang rumput mereka menjadi tempat yang hancur" atau "Ia akan menghancurkan orang yang tinggal di sana" (lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-metaphor]] dan [[rc://id/ta/man/translate/figs-activepassive]])