# Informasi Umum: TUHAN dan Yeremia melanjutkan firman tentang bangsa Yehuda. # Seandainya kepalaku adalah air dan mataku adalah sumber air mata Ini adalah perkataan Yeremia. Kedua kalimat tersebut memiliki arti yang sama dan menekankan bagaimana Yeremia meratap. Terjemahan lain: "Aku harap aku bisa mengeluarkan lebih banyak air mata" (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-parallelism]] dan [[rc://id/ta/man/translate/figs-metaphor]]) # siang dan malam Dengan menyebutkan "siang" dan "malam" maka kedua istilah ini berarti sepanjang hari. Terjemahan lain: "sepanjang waktu" atau "berkelanjutan". (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-merism]]) # putri umatku TUHAN menunjukkan kasihNya untuk umatNya dengan berbicara kepada mereka sebagai anak perempuan. Di sini Yeremia menggunakan kata yang sama kepada umat sama seperti yang TUHAN gunakan. Lihat bagaimana ini diterjemahkan dalam [Yeremia 4:11](../04/11.md). Terjemahan lain: "Umatku, yang seperti putri TUHAN" atau "Umatku yang terkasih". (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-metaphor]]) # yang terbunuh Ini dapat dinyatakan dalam bentuk aktif. Terjemahan lain: "yang telah musuh bunuh". (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-activepassive]])