# Ketahuilah "Lihat" atau "dengar" atau "perhatikan apa yang hendak Kusampaikan kepadamu" # Aku telah merentangkan tanganKu terhadap kamu "Aku akan memukulmu dengan tanganKu yang penuh kuasa." Di sini TUHAN sedang berbicara tentang penghukuman atas orang-orang seolah-olah Dia sungguh-sungguh akan memukul mereka dengan tanganNya. Terjemahan lain: "Aku akan menghukum kamu" (LIhat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-metaphor]]) # membuatmu binasa dari negeri-negeri Kata "kamu" merujuk kepada orang-orang Amon, namun sekaligus sebuah kiasan atas negeri dan harta milik mereka. Terjemahan lain: "Aku akan membiarkan para musuh untuk mengalahkan dan menguasaimu, mengambil tanah dan harta milikmu sebagai jarahan" (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-metonymy]]) # Aku akan melenyapkanmu dari antara bangsa-bangsa ... membuatmu binasa dari negeri-negeri Pada dasarnya frasa-frasa ini memiliki pengertian yang sama  dan menekankan bahwa TUHAN akan menghancurkan sepenuhnya orang-orang Amon hingga mereka tidak lagi menjadi sebuah bangsai.  Terjemahan lain: "Aku sungguh-sungguh akan menghancurkanmu, sehingga kamu bukan lagi sebuah bangsa"  (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-parallelism]])