# Ketika Firaun datang mendekat Kata "Firaun" disini mewakili keseluruhan pasukan perang Mesir. AT: "Ketika Firaun dan pasukannya datang mendekat" (lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-synecdoche]]) # mereka sangat ketakutan "orang-orang Israel sangat ketakutan" # Apakah karena di Mesir tidak ada kuburan, sehingga kamu membawa kami keluar dari sana supaya kami mati di padang gurun? Orang-orang Israel menanyakan pertanyaan ini untuk menunjukkan rasa putus asa mereka dan takut mati. Pertanyaan retorik ini dapat diterjemahkan menjadi sebuah pernyataan. AT: "Masih ada banyak kuburan yang ada di Mesir di mana kita dapat dikuburkan. Kamu tidak perlu untuk membawa kami sampai ke padang gurun untuk mati! (lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-rquestion]]) # Mengapa kamu memperlakukan kami seperti ini, membawa kami keluar dari Mesir? Orang-orang Israel menanyakan hal tersebut untuk menegur Musa karena membawa mereka ke padang gurun untuk mati. Pertanyaan retorik ini dapat dinyatakan menjadi sebuah pernyataan. AT: "Kamu tidak seharusnya memperlakukan kami seperti ini pada kami dengan membawa kami keluar dari Mesir!" (lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-rquestion]]) # Bukankah ini yang kami katakan padamu di Mesir? Orang-orang Israel menanyakan pertanyaan ini untuk menekankan bahwa ini yang telah mereka katakan pada Musa. Pertanyaan retorik ini dapat diterjemahkan sebagai sebuah pernyataan. AT: "Ini tepatnya yang sudah kami katakan kepadamu ketika kami berada di Mesir" (lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-rquestion]]) # Kami katakan padamu, "Tinggalkan kami sendiri, sehingga kami dapat bekerja bagi orang-orang Mesir." Ini dapat dinyatakan menjadi kalimat tidak langsung. AT: "Kami berkata padamu untuk meninggalkan kami, supaya kami dapat bekerja bagi orang-orang Mesir." (lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-quotations]])