# Catatan Umum Ulangan 20 #### Konsep-konsep khusus dalam pasal ini ##### Perlindungan TUHAN Israel tidak khawatir terhadap kuasa dan kekuatan bangsa-bangsa lain, karena mereka percaya dalam kuasa TUHAN. Ia adalah sumber kekuatan militer dan perlindungan mereka Inilah mengapa para imam memimpin mereka dalam pertempuran, layaknya komandan militer. (Lihat: [[rc://id/tw/dict/bible/kt/trust]] dan[[rc://id/tw/dict/bible/kt/priest]]) ##### Peperangan Kudus Israel menaklukan Tanah Perjanjian adalah unik dalam sejarah. Itu adalah jenis peperangan kudus dan memiliki peraturan khusus. Peperangan ini sesungguhnya hukuman TUHAN melawan dosa orang Kanaan. Jika orang-orang itu tidak dihancurkan secara penuh, mereka akan menyebabkan Israel berdosa . (Lihat: [[rc://id/tw/dict/bible/kt/promisedland]], [[rc://id/tw/dict/bible/kt/holy]] dan[[rc://id/tw/dict/bible/kt/sin]]) #### Figur-figur penting yang dibicarakan dalam pasal ini ##### "Orang seperti apa yang ada di sana" Ungkapan ini digunakan beberapa kali untuk mengawali pertanyaan retorik. Pertanyaan-pertanyaan ini dimaksud untuk memberitahukan para pembaca bahwa hanya TUHAN yang mengingini tentara-tentara yang berperang secara penuh untuk bertempur bagiNya. (See: [[rc://id/ta/man/translate/figs-rquestion]]) #### Beberapa kemungkinan kesulitan terjemahan dalam pasal ini ##### Dibebaskan dari pertempuran Di Israel kuno, para lelaki boleh dibebaskan dari pertempuran karena memiliki beberapa alasan yang berbeda. Beberapa alasan disebutkan dalam pasal ini. Seperti, keperluan untuk mendirikan rumah baru, keperluan untuk memanen hasil ladang dan penakut juga adalah alasan yang dimaklumi. (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-explicit]]) ## Tautan-tautan: * **[Catatan Ulangan 20:01 ](./01.md)** **[<<](../19/intro.md) | [>>](../21/intro.md)**